Selasa, 23 Oktober 2012

Karena Berpindah Agama, Pengantin Baru Dibunuh Keluarganya

Pasangan suami istri yang baru saja melangsungkan pernikahan tiba-tiba dibunuh oleh keluarga mereka setelah berpindah dari agama kristen kemudian masuk islam. Kejadian ini terjadi di Kalore Kot, Sebuah kota kecil di negara Pakistan pada Kamis (18/10) malam.

Sumber dari kepolisian menyatakan, Kalsoom Bibi dan Muhammad di tembak oleh Imran saudara laki-laki Bibi. Peristiwa tersebut terjadi di rumah Bilal. Sebelumnya kedua korban terlibat pertengkaran dengan Imran, yang juga merupakan saudara laki-laki Bibi, Zahid beserta ayahnya, Irsyad.Tiba-Tiba, Imran menembakan pistol ke arah pasangan suami istri tersebut hingga tewas di tempat. Latar belakang penembakan diduga karena keluarga tidak terima dengan keputusan mereka pindah ke agama islam.

Seorang bocah berusia 2 tahun juga terkena tembakan peluru Imran. Dalam kondisi kritis ia sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat. Sementara ketiga tersangka belum ditahan karena penyelidikan masih berlangsung. (beritasatu/jow)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar